===== fiat justitia et pereat mundus =====

Minggu, 01 Mei 2011

EKSEKUSI SERTIFIKAT HAK TANGGUNGAN DALAM HAL PEMEGANG HAK TANGGUNGAN PERSEORANGAN

TESIS oleh : AGUS NURUDIN, SH

ABSTRAK

Kreditor Perseorangan membutuhkan jaminan kepastian pelunasan piutang dengan eksekusi lelang Sertifikat Hak Tanggungan melalui bantuan Hakim. Metode penelitian Yuridis empiris. Spesifikasi penelitian dengan Deskriptif analisis.

Syarat utama eksekusi Sertifikat Hak Tanggungan dalam hal Pemegang Hak Tanggungan Perseorangan di pengadilan antara lain menyertakan akta pengakuan hutang, Surat kuasa khusus bila permohonan eksekusi melalui kuasa, Sertifikat Hak Atas Tanah, Sertifikat Hak Tanggungan, membayar biaya panjar eksekusi Prosedur Pelaksanaan eksekusi Sertifikat Hak Tanggungan dalam hal Pemegang Hak Tanggungan Perseorangan di pengadilan antara lain apabila debitor wanprestasi Pemegang Hak Tanggungan baik sendiri atau melalui kuasanya mengajukan permohonan eksekusi kepada Ketua PN melalui kepaniteraan pengadilan, selanjutnya Ketua PN memberikan peringatan kepada Pemberi Hak Tanggungan, Apabila dipanggil secara patut tidak memenuhi, maka Ketua PN memerintahkan Panitera untuk melakukan penyitaan, kemudian dilakukan pengumuman di media masa dan terakhir dilakukan penjualan lelang.

Hambatan yang timbul dalam eksekusi Sertifikat Hak Tanggungan berupa ketidakpastian jumlah hutang, kekurang lengkapan dokumen, benda jaminan sudah tidak ada hilang atau rusak ataupun berada pada penguasaan orang lain sehingga menimbulkan upaya perlawanan (verzet/ darden verzet)atau gugatan, dalam hal tertentu upaya perlawanan tersebut atau gugatan juga digunakan untuk menghambat pelaksanaan eksekusi.

Upaya untuk menyelesaikan hambatan tersebut yaitu bisa dilakukan secara manusiawi dengan cara Pemegang Hak Tanggungan Perseorangan memberi kesempatan kepada Pemberi Hak Tanggungan untuk menjual sendiri objek jaminan, tetapi apabila hal itu mengalami kesulitan maka dengan gugatan ke PN setempat, sebagai upaya hukum terakhir.

Kata Kunci : Eksekusi dan Sertifikat Hak Tanggungan

Silahkan download file lengkap di sini …

 
Kembali lagi ke atas
Visit InfoServe for Blogger backgrounds.